Rabu, 18 Juli 2012

Formulir Pendaftaran

CARA ISI FORMULIR

Sebagaimana kita ketahui bahwa Bisnis Melia Nature Indonesia pada dasarnya merupakan bisnis yang dijalankan oleh sebagian besar membernya dengan cara offline. Namun kita telah membuat cara yang lebih mudah dijalankan, yaitu dengan cara online.
Di balik kemudahan menjalankan bisnis ini secara online, tak dapat kita pungkiri bahwa sebagian besar masyarakat Indonesia belum bisa memanfaatkan teknologi internet untuk menjalankan bisnis ini dengan cara online.
Untuk itu, bagi member Melia Nature yang bergabung bersama kami, Anda boleh menjalankan bisnis ini dengan cara yang mudah Anda lakukan. Jika Anda ingin menjalankan bisnis ini secara offline, Anda bisa mendaftarkan sendiri calon member Anda di stockist terdekat.
Bagi Anda yang belum tahu cara mengisi formulir pendaftaran Member baru Melia Nature, berikut ini :

bentuk formulir pendaftaran member baru Melia Nature Indonesia
Penjelasan pengisian Formulir :
ada menu "pendaftaran " dan anda diharuskan mengisi form yang sudah disediakan.
Form yang harus di isi pada "Menu Pendaftaran"
User ID asal: (userID awal)
Sudah terisi secara otomatis
User ID baru yg diinginkan:
Isi User Id baru sesuai dengan keinginan kita dan isi password
 
Nama Lengkap
Isi Nama Lengkap Member/sesuaikan dengan yang tercantum di KTP Anda
No. KTP/SIM
Isi Nomor KTP/SIM
No HP/Telepon
Isi Nomor HP atau Flexi
Alamat
Isi Alamat Lengkap
Kota
Isi Nama Kota Tempat Tinggal anda
Propinsi
Isi Nama Propinsi Tempat Tinggal Anda
Kode Pos
Isi Kode Pos

Ahli Waris
Isi Nama Ahli Waris/ salah satu (Suami, Istri, Anak dan lain-lain)
Hubungan Dengan Ahli Waris
Isi Hubungan Dengan Ahli Waris (Suami, Istri, Anak dan lain-lain)
Nama Ibu Kandung
Isi Nama Ibu Kandung
Tanggal Lahir Ibu Kandung
Isi Tanggal Lahir Ibu Kandung atau tahunnya saja

Nama Bank
Isi Nama Bank
Cabang
Isi Cabang Bank
Nomor Rekening
Isi Nomor Rekening Bank
Rekening Atas Nama
Isi Nama (Nama harus sesuai dengan Nama member di MNI)

Pilihan Unit Bergabung :
1 Unit 3 Unit 7 Unit
Gabung 1 Unit :
Rp. 550.000,-(produk) + Rp. 30.000,-(registrasi)+ Rp. 20.000,-(ongkos kirim)= Rp. 600.000,-
Gabung 3 Unit:
Rp. 1.650.000,-(produk) + Rp. 30.000,-(registrasi)+ Rp. 20.000,-(ongkos kirim)= Rp. 1.700.000,-
Gabung 7 Unit:
Rp. 3.850.000,-(produk) + Rp. 30.000,-(registrasi)+ Rp. 20.000,-(ongkos kirim)= Rp. 3.900.000,-
Pilihan Produk :
Melia Propolis Melia Biyang
 

Berikut contoh Formulir yang sudah terisi oleh member baru


Daftar Bank Online

Daftar Bank Online dan offline

Salah satu ketentuan yang harus dipenuhi oleh calon Member/Distributor PT. Melia Nature Indonesia adalah harus memiliki rekening pribadi yang online untuk mempercepat transfer Bonus, karena nantinya setiap bonus-bonus member akan ditransfer langsung ke rekening tiap member setiap harinya.
Berikut ini daftar nama-nama bank online yang di perbolehkan oleh pihak Management PT. Melia Nature Indonesia dan daftar nama-nama Bank yang offline/tidak  online yang tidak diperbolehkan.

Daftar nama Bank Online :

  • BCA, Permata, Panin
  • Danamon, BNI
  • BII, BSM ————————- > 10 Digit
  • LIPPO —————————- > 11 Digit
  • Mandiri, Niaga ————— > 13 Digit
  • BRI ——————————– > 15 Digit
  • MEGA, BTN——————— > 16 Digit

Daftar nama Bank Offline :

  • BPD (Sumut, Sumsel, Jabar)
  • Muamalat, Bukopin, BNP
  • Ekonomi, Century, NISP
  • Artha Graha, Buana, HAGA
  • Bumi Putera, Eksekutif
  • BRI —————————— > 8 Digit

SYARAT DAN KETENTUAN

KETENTUAN – KETENTUAN MENJADI DISTRIBUTOR

PT. MELIA NATURE INDONESIA

(disalin dari ketentuan resmi yang dikeluarkan oleh PT. Melia Nature Indonesia)
  1. Permohonan untuk menjadi Distributor diajukan atas kemauan pemohon sendiri tanpa ada paksaan dari pihak manapun.
  2. Distributor PT. Melia Nature Indonesia bukan perwakilan agen resmi, karyawan PT. Melia Nature Indonesia sehingga tidak mempunyai wewenang mengikat atau berbicara atas nama PT. Melia Nature Indonesia.
  3. Distributor berwenang menjalankan kegiatan-kegiatan usahanya yaitu : mensponsori, membeli dan menjual produk-produk PT. Melia Nature Indonesia dalam wilayah Republik Indonesia.
  4. Distributor hanya dapat memberikan pernyataan, deskripsi, penjelasan yang sesuai dengan publikasi resmi yang di keluarkan oleh PT. Melia Nature Indonesia.
  5. Distributor tidak akan melibatkan PT. Melia Nature Indonesia apabila ada pernyataan atau suatu klaim baik lisan maupun tertulis yang melanggar ketentuan yang berlaku dan Distributor harus mempertanggung-jawabkannya secara hukum.
  6. Distributor mematuhi hakekat dari semua isi yang terkandung di dalam Kode Etik Distributor dan Garis-garis Kebijaksanaan PT. Melia Nature Indonesia, peraturan-peraturan lain, termasuk perubahan-perubahan yang dilakukan dari waktu ke waktu oleh PT. Melia Nature Indonesia, akan mendasari perjanjian antar PT. Melia Nature Indonesia dengan Distributor, tanpa persetujuan lebih dahulu dari Distributor.
  7. Distributor tidak akan melakukan penjualan produk-produk di bawah harga yang ditentukan PT. Melia Nature Indonesia atau menjual produk-produk di toko, supermarket, apotik, salon dan penjualan umum lainnya.
  8. Distributor memahami bahwa logo/trademark perusahaan merupakan milik PT. Melia Nature Indonesia, sehinggaDistributor tidak berhak mengcopy, mencetak dan menggandakannya.
  9. Semua data pribadi Distributor yang termasuk, menjadi milik PT. Melia Nature Indonesia, dan jika disalurkan pada pihak ketiga semata-mata untuk kepentingan tujuan usaha.
  10. Distributor memahami bahwa merupakan hal yang penting untuk mendapatkan persetujuan terlebih dahulu sebelum melibatkan diri dalam aktivitas usaha dan PT. Melia Nature Indonesia berhak untuk menerima atau menolak semua permohonan.
  11. Surat perjanjian ini baru berlaku setelah pemohon menandatangani dan telah disahkan oleh PT. Melia Nature Indonesia.
  12. Permohonan Distributor yang melalui fax. Harus diisi lengkap dan jelas di atas Formulir Permohonan Distributor yang resmi dari PT. Melia Nature Indonesia, perbedaan formulir akan mengakibatkanpermohonan tidak diproses/tertunda.
  13. Surat perjanjian disahkan oleh PT. Melia Nature Indonesia jika semua persyaratan baik data maupun pembayaran sudah dipenuhi oleh pemohon, kelalaian memenuhi persyaratan akan mengakibatkan permohonan tidak diproses/tertunda.
  14. Pemohon dengan ini menyatakan bahwa keterangan yang diberikan dibalik formulir adalah jujur dan benar. Distributor memahami bahwa kedistributorannya dapat diambil alih/dibatalkan secara sepihak dan atau dapat diajukan ke pengadilan oleh PT. Melia Nature Indonesia, apabila Distributor tidak mematuhi ketentuan-ketentuan yang tertera diatas.

*****